Banyak orang mengenal dan percaya kepada Asuransi AIA, apalagi karena telah terdaftar secara resmi serta diawasi oleh OJK. Selama lebih dari 90 tahun memberikan jasa asuransi memuaskan yang membuat nasabah kian jatuh hati. Fasilitas yang disediakan amat profesional, menjamin kenyamanan yang salah satunya saat melakukan cara cek saldo Asuransi AIA.
Layanan asuransi dengan inovasi jempolan yang mana tidak salah untuk memilih dan mempercayakan jaminan keamanan keuangan untuk keluarga. Mengecek jumlah saldo Asuransi AIA menjadi hal yang penting dilakukan nasabah yang mana berguna untuk mengontrol strategi keuangan rumah tangga. Terdapat beberapa cara mengeceknya yang pasti mudah dilakukan.
Cek Saldo Melalui Kantor Asuransi AIA
Seperti dengan jasa asuransi kebanyakan, cara cek saldo Asuransi AIA dapat dilakukan dengan mendatangi kantor Asuransi AIA. Telah banyak cabang dari asuransi berdiri dengan siap memberikan pelayanan terbaik, mulai dari Jakarta, Bandung, Surabaya dan kota besar lainnya. Pilihlah salah satu kantor cabang yang dirasa paling dekat dengan tempat tinggal.
Cara ini dilakukan bagi yang memang ingin sekalian mendapatkan info mengenai asuransi detail langsung disampaikan dari Costumer Service yang ramah. Karena mungkin akan banyak pengunjung yang datang untuk kepentingan masing-masing, diharapkan untuk bersabar menunggu panggilan nomor antrian.
Cek Saldo Melalui Website Resmi
Era digitalisasi telah merambah pada layanan jasa Asuransi AIA. Tersedianya website memudahkan nasabah dalam memantau serta mendapatkan informasi lengkap dari jasa ini merupakan inovasi dalam bersaing dengan yang lain. Cara cek saldo Asuransi AIA dapat dilakukan melalui website dengan cara yang mudah dan dapat dilakukan di mana saja.
1. Ketik Alamat
Buka browser melalui smartphone atau melalui laptop, jaringan internet haruslah lancar karena ini dilakukan melalui pengecekan secara online. Ketika browser telah siap untuk digunakan, sorot pada bagian alamat url, ketikan alamat website Asuransi AIA. Alamat websitenya adalah www.aia-financial.co.id, yang akan membawa nasabah pada halaman web.
2. Sign Up
Ketika nasabah pertama kali mendaftarkan diri pada Asuransi AIA, customer service akan memberikan informasi tentang pembuatan akun. Langkah demi langkah akan dijabarkan secara jelas, jadi jangan khawatir akan mengalami kesulitan saat membuat akun di awal. Perhatikan pada menu My AIA, pilihlah dengan mengklik menu tersebut, kemudian klik daftar.
3. Isi Data Diri
Tambahkan data diri pada kotak identitas, dengan jujur dan sesuai data nasabah yang telah terdaftar di kantor. Meliputi email serta password yang nantinya digunakan untuk login jika sudah segeralah klik daftar. Jika akun telah dibuat di website resminya maka cara cek saldo Asuransi AIA sudah dapat dilakukan secara online.
4. Login
Pastikan telah login setelah melakukan sign up. Jika sebelumnya telah mendaftar maka lewati langkah nomor 3, langsung login pada akun yang telah dibuat. Masukan email dan password di kotak dengan tepat sesuai perintah, kemudian klik login.
5. Cek Saldo
Pada informasi akun disediakan berbagai pilihan menu yang dapat dipilih sesuai dengan keinginan. Perhatikan informasi saldo, menu tersebut disediakan jumlah saldo asuransi. Pilihlah untuk mengecek saldo yang tersisa di Asuransi AIA. Setelah selesai jangan lupa untuk mengklik tombol logout, agar akun aman tidak digunakan orang lain yang meminjam smartphone.
Cek Saldo Melalui Customer Service Call
Pilihan yang lebih simpel lagi daripada mengeceknya melalui website adalah melakukan panggilan telepon customer service. Hubungi layanan melalui nomor telepon 1500 980 atau pada nomor lain (021) 3000 1980. Berbicaralah dengan costumer service dengan jelas, sampaikan tujuan mengecek saldo asuransi.
Cara cek saldo Asuransi AIA dapat dilakukan melalui banyak cara yang simpel dan cepat untuk dilakukan. Manfaatkan layanan asuransi dengan sebaik mungkin. Aturlah dan jagalah keuangan keluarga dengan baik ya!