Asuransi pendidikan merupakan pilihan terbaik jika berencana ingin membiayai sekolah anak hingga kuliah. BRI menawarkan asuransi pendidikan dengan tujuan pendanaan di masa depan. Dana siswa merupakan jenis asuransi pendidikan BRI dengan sistem pendanaan bertahap. Cara daftar asuransi pendidikan bank BRI berikut ini mungkin sangat dibutuhkan.
Biaya pendidikan yang semakin mahal mendorong seseorang mendaftarkan diri ke asuransi pendidikan. Dengan asuransi ini, orang tua anak dapat menyediakan biaya pendidikan mereka bahkan sejak anak masih kecil. Jenis pendanaan dapat dipilih sesuai kebutuhan.
Cara Daftar Asuransi Pendidikan BRI
Bagi yang ingin mendaftarkan diri sang buah hati ke asuransi pendidikan BRI berikut caranya.
1. Siapkan Berkas Yang Dibutuhkan
Sebelum mengunjungi kantor bank BRI, cara daftar asuransi pendidikan bank BRI pertama yakni siapkan terlebih dahulu berkas yang digunakan untuk mendaftar. Siapkan berkas yang diminta pihak bank. Jika sudah lengkap, bisa mengunjungi kantor bank untuk melakukan proses pendaftaran.
2. Kunjungi Kantor BRI Terdekat
Jika belum mengetahui syarat dan dokumen apa yang dibutuhkan, cara ini sangat tepat. Kunjungi cabang bank BRI yang dekat dengan tempat tinggal saat ini. Calon nasabah nantinya akan diberikan pencerahan mengenai prosedur yang harus dijalankan serta syarat dan dokumen yang diperlukan.
3. Pilih Jenis Asuransi Pendidikan
Selanjutnya pihak bank akan menawarkan beberapa pilihan asuransi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan calon nasabah. Beberapa produk yang mungkin direkomendasikan adalah tabungan berjangka BRI Britama Rencana dan tabungan impian BRI syariah IB.
Jenis Asuransi Pendidikan Bank BRI
Terdapat beberapa jenis asuransi pendidikan yang BRI tawarkan. Berikut ini penjelasannya.
1. Tabungan Berjangka Britama Rencana
Simpanan BRI Britama Rencana akan bermanfaat karena dapat dialokasikan untuk pendidikan anak. Beragam keuntungan dapat didapatkan dengan menggunakan tabungan berjangka seperti bunga yang lebih tinggi.
Nasabah juga bebas menentukan setoran bulanan. Dengan jumlah minimum seratus ribu dan maksimal lima juta. Dengan jangka waktu satu sampai 20 tahun nasabah dapat mendapatkan asuransi jiwa sampai dengan satu miliar.
2. Tabungan Impian BRISyariah iB
Asuransi pendidikan yang cocok untuk kebutuhan sang anak adalah Tabungan Impian BRI Syariah iB. Produk ini merupakan pilihan tepat jika nasabah ingin hidup dengan sistem perbankan syariah. Produk ini dirancang untuk nasabah yang ingin mengalokasikan dana pada kebutuhan tertentu seperti pendidikan.
Saat membuka tabungan, nasabah akan sekaligus mendapat buku tabungan dan asuransi senilai 750 juta. Terdapat juga santunan uang duka jika tertanggung meninggal dunia dengan jangka tabungan satu hingga lima tahun.
Keuntungan Asuransi Pendidikan BRI
Terdapat beragam keuntungan yang bisa didapatkan dengan mendaftar asuransi pendidikan BRI. Pertama, selain menjamin biaya pendidikan, asuransi juga dapat berlaku sebagai asuransi jiwa dengan tanggungan kematian maupun kecelakaan dengan dampak cacat permanen.
Perlindungan juga berlaku jika orang tua selaku penanggung tidak bisa bekerja karena cacat atau meninggal dunia. Tetapi jika sang anak yang meninggal lebih dulu, maka dana yang disetorkan akan kembali seratus persen ditambah uang kematian.
Jika mengundurkan diri sebelum kontrak selesai karena suatu hal, uang juga akan kembali seutuhnya oleh bank tanpa adanya potongan. Dana yang sudah disetorkan ke bank tidak akan hilang selama sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Demikian, cara daftar asuransi pendidikan Bank BRI, serta manfaat yang akan dirasakan. Konsultasikan dengan pihak bank lebih lanjut untuk mengetahui jenis mana yang cocok untuk anak yang bisa disesuaikan dengan kebutuhannya. Akan sangat baik jika menyiapkan asuransi pendidikan anak sedini mungkin untuk menjamin pendidikan mereka kedepannya.