Pandemi yang terjadi saat ini telah memberikan banyak dampak yang cukup signifikan di segala bidang. Salah satu yang mungkin sering terdengar adalah tentang para pekerja yang terpaksa dipecat dari jabatannya. Hal ini membuat banyak orang mulai kesulitan dalam memenuhi kebutuhan ekonomi mereka. Tidak hanya itu, pandemi juga memunculkan banyak ide-ide bisnis baru yang mungkin bisa dicoba. Berikut ini adalah 7 ide jualan di masa pandemi untuk menambah pemasukan:
1. Dropshipper
Kebanyakan orang yang ingin memulai bisnis di tengah pandemi biasanya terhalang satu hal yaitu modal. Namun tidak usah khawatir, karena bisnis yang satu ini tidak membutuhkan modal besar, hanya smartphone dan kuota internet sudah cukup untuk memulai bisnis ini. Dropship adalah bisnis yang cukup menjanjikan jika ditekuni namun bisa juga tumbang dalam sesaat karena kini sudah banyak orang yang mulai terjun ke dunia dropship.
2. Masker Wajah Unik
Salah satu teknik berbisnis yang selalu ditekankan oleh para ahli adalah jeli menangkap peluang yang ada di lingkungan sekitar. Salah satu peluang bisnis yang bisa tekuni di masa pandemi seperti saat ini adalah dengan berjualan masker bermotif unik. Orang-orang tentu akan ramai membeli masker yang unik daripada masker yang biasa-biasa saja. Selain menciptakan motif yang unik, masker yang dibuat juga sudah harus memenuhi standar kesehatan yang ditetapkan.
3. Berjualan Produk Handmade
Ide jualan di masa pandemi yang bisa dicoba selanjutnya adalah dengan berjualan produk handmade. Produk ini bisa berupa tas, kerajinan, furnitur, ataupun barang-barang lain. Hal ini tentu sangat berguna daripada hanya sekedar berdiam diri di rumah. Agar dapat menarik pelanggan, pastikan produk yang dibuat memiliki keunikan tersendiri. Untuk pemasaran, tidak usah bingung karena saat ini sudah banyak toko online yang bisa digunakan untuk menjual barang ke seluruh Indonesia.
4. Kelas Online
Jika memiliki bakat yang mumpuni dan bingung untuk menyalurkannya, kelas online adalah jawabannya. Saat masa pandemi ini, orang-orang ramai berdiam diri di rumah dan mencoba banyak hal-hal baru. Ini bisa dimanfaatkan sebagai peluang untuk menjual skill melalui kelas online. Kelas bisa dipilih sesuai kemampuan yang dimiliki seperti kelas memasak, melukis, merajut, dan lain sebagainya. Jangan lupa untuk berinteraksi aktif dengan peserta agar kelas tidak terasa membosankan.
5. Video Editing
Video editing adalah salah satu skill yang banyak dibutuhkan di era digital seperti saat ini. Banyak vendor yang bersedia membayar mahal untuk membuat konten video yang menarik. Nah, jika memiliki skill video editing, peluang ini bisa dimanfaatkan. Jika masih baru dan belum memiliki portofolio, buat konten video yang bagus dan pajang di media sosial seperti Instagram dan YouTube. Jika hasilnya bagus, maka akan banyak brand yang tertarik.
6. Penulis Lepas
Masih tak punya modal? Tenang, bisnis yang satu ini tak membutuhkan modal yang besar. Bila memiliki skill dan keahlian dalam menulis, bisa disalurkan dengan menjadi penulis lepas. Modal yang dibutuhkan hanya seperangkat komputer/laptop dan koneksi internet yang lancar. Pekerjaan ini bisa menghasilkan pemasukan yang cukup lumayan jika ditangani dengan serius.
7. Laundry
Ide bisnis di masa pandemi yang bisa dicoba selanjutnya adalah bisnis laundry. Ini adalah bisnis yang sangat menjanjikan terlebih lagi jika tinggal di perkotaan di tengah pemukiman padat penduduk. Kebanyak orang mungkin tidak akan sempat mencuci pakaian mereka dan memutuskan untuk menggunakan jasa laundry. Tidak perlu repot, gunakan saja mesin cuci yang tersedia di rumah atau bisa juga membeli yang baru jika memiliki modal.
Nah, itulah tadi 7 ide jualan di masa pandemi untuk menambah pemasukan yang mungkin bisa dicoba. Pandemi ini memang menjadi mimpi buruk bagi banyak orang, merusak kehidupan dan mata pencaharian mereka. Tapi jika pandai melihat keadaan, maka pandemi ini bisa memberikan pemasukan lebih.