Apa itu Twibbon? Secara sederhana, Twibbon dapat dipahami sebagai suatu media promosi, pamflet atau banner, maupun dukungan dalam bentuk foto yang dipadukan dengan sebuah bingkai (frame) dengan desain editan sedemikian rupa sehingga tampak menarik, dan menjual.
Istilah Twibbon merujuk pada suatu gambar dengan paduan bingkai apik. Dari segi fungsi, Twibbon merupakan media kampanye yang dilakukan guna mencapai tujuan tertentu. Contohnya adalah mensukseskan sebuah event, kompetisi, challenge, dan banyak lagi lainnya.
Di era digital ini, teknologi canggih memang memberikan dampak yang sangat besar. Salah satunya memudahkan pengguna dalam mengakses dan mengerjakan hal-hal tertentu yang sebelumnya harus dilakukan secara manual. Misalnya saja membuat Twibbon, saat ini semua orang bisa membuat Twibbon super keren tanpa harus meminta bantuan profesional karena sudah ada tool gratisan.
Twibbon mungkin bukan sesuatu yang asing lagi di telinga masyarakat, khususnya bagi penggiat sosial media. Meskipun begitu, faktanya tidak semua orang benar-benar mengenai apa itu Twibbon, bagaimana cara menggunakannya, dan apa saja manfaatnya bagi pengguna Twibbon itu sendiri.
Fungsi Twibbon
Selain memainkan peran sebagai alat untuk mewujudkan kepentingan-kepentingan tertentu yang bertujuan membuat sebuah acara berlangsung sukses, kadang juga beberapa orang diwajibkan untuk menggunakannya. Selain itu, Twibbon mempunyai fungsi lain, di antaranya adalah sebagai berikut:
- Membuat poster.
- Banner di halaman Facebook.
- Media dukungan.
- Media promosi.
- Menjadi poster, banner untuk acara tertentu.
- Photo profile di media sosial seperti twitter, IG, atau FB.
Aplikasi Membuat Twibbon
1. Canva
Kalian bisa membuat Twibbon melalui aplikasi atau situs Canva. Khusus aplikasi, maka dapat didownload melalui smartphone. Menariknya, siapa saja bisa menggunakan aplikasi ini secara gratis karena open source. Kalian juga tidak perlu log in dengan memakai email.
2. PicsArt
Selain Canva, salah satu aplikasi yang paling banyak digemari untuk membuat Twibbon adalah PicsArt. Selain cara penggunaannya yang simple, kalian bisa mengunduh aplikasi ini secara gratis melalui Google Play Store. Selain Twibbon, PicsArt menawarkan berbagai fitur edit foto keren lain yang dijamin bakal memanjakan para penggunanya.
3. Photoshop
Aplikasi lain yang dapat digunakan untuk membuat Twibbon adalah Photoshop. Hanya saja, untuk menggunakan aplikasi satu ini dibutuhkan skill mumpuni, karena kalian harus membuatnya secara manual. Hal tersebut pula yang membuat sebagian besar orang lebih memilih memakai aplikasi instan, yang memang menawarkan kepraktisan.
4. Flyers, Poster Maker, Graphic Design, Banner Maker
Aplikasi pada smartphone ini telah diunduh lebih dari 5 juta pengguna HP Android. Menariknya, kalian bisa menemukan 5000+ template, desain poster, dan pembuat grafis yang bakal membuat pemasaran media sosial sukses besar. Selain template yang melimpah, ada banyak sekali fitur gratisan seperti text arts, multiple layers, backgrounds, dan lain sebagainya.
Cara Memasang Foto Twibbon Melalui Situs Online
Saat ini ada banyak sekali situs online yang bisa kalian manfaatkan untuk memasang foto Twibbon. Namun, untuk mendapatkan hasil terbaik, maka sebaiknya pilihlah situs yang terpercaya. Berikut dibawah ini adalah referensi situs Twibbon terpopuler beserta cara menggunakannya: [KLIK DISINI]