Bisnis pasar malam sampai saat ini dinilai masih cukup banyak menjanjikan keuntungan. Tiap jenis bisnis memang selalu punya sisi lebih dan kurang. Begitu juga dengan usaha mainan anak pasar malam ini. Berikut adalah 5 tantangan yang harus siap dihadapi oleh para pelaku bisnis mainan pasar malam:
1. Cuaca yang Tidak Menentu
Salah satu tantangan utama bisnis pasar malam adalah cuaca. Usaha ini dijalankan secara outdoor dimana sangat bergantung pada cuaca. Jika cuaca sedang cerah maka bisnis bisa berjalan lancar. Sebaliknya, saat cuaca sedang tidak bersahabat seperti hujan maka bisnis ini tak akan bisa mendatangkan keuntungan.
Sayangnya pengaruh cuaca ini tidak bisa diprediksikan. Seringkali pelaku usaha harus menerima pahitnya kerugian karena berhari-hari turun hujan. Selain itu tidak ada solusi yang bisa dilakukan untuk mengatasi kondisi ini. Bisa dikatakan bahwa sepenuhnya usaha mainan anak pasar malam ini bisa berjalan lancar saat memang sedang beruntung.
2. Persaingan yang Ketat
Bisnis ini memiliki tingkat persaingan yang tergolong ketat. Ada banyak pelaku usaha pasar malam yang akan menjadi kompetitor. Tentunya hal ini harus disikapi dengan semangat bersaing yang lebih kuat. Inovasi harus terus diciptakan agar bisnis bisa terus bersaing dengan kompetitor yang lain.
Selain persaingan dengan sesama pelaku usaha pasar malam, ada juga persaingan lain yang harus dihadapi. Jenis hiburan dan mainan anak yang bisa diakses oleh masyarakat kini semakin beragam. Belum lagi tempat-tempat wisata yang juga menarik untuk dikunjungi. Bisnis ini juga harus bersaing dengan tempat-tempat tersebut untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan.
3. Perkembangan Teknologi
Kondisi teknologi yang terus berkembang juga menjadi tantangan tersendiri yang harus dihadapi. Bisnis pasar malam ini sudah ada sejak lama dan saat ini semakin banyak pula tempat hiburan anak yang berkembang dengan teknologi lebih canggih. Pemanfaatan teknologi dalam bisnis pasar malam ini akan menjadi sebuah tantangan.
4. Kondisi Pandemi
Ini dia tantangan besar yang harus dihadapi para pelaku usaha pasar malam. Pandemi yang tengah terjadi saat ini harus menghantam para pelaku usaha pasar malam karena sama sekali tidak bisa beroperasi. Salah satu letak kekuatan pasar malam adalah saat pengunjung ramai sehingga keuntungan berlimpah. Jika keramaian saja dilarang maka bisnis ini jelas tak bisa berjalan lancar.
Situasi pandemi seperti sekarang memaksa para pelaku usaha pasar malam untuk menelan pil pahit. Kondisi ini menjadi tantangan tersendiri bagi para pengusaha pasar malam. Bagaimana caranya untuk tetap bertahan jika bisnis tidak boleh berjalan akibat kondisi pandemi seperti sekarang.
5. Biaya Operasional yang Besar
Bisnis pasar malam juga membutuhkan biaya operasional yang besar. Mulai dari pengadaan wahana mainan yang butuh modal besar hingga maintenance-nya yang juga tak bisa dibilang mudah. Dibutuhkan modal uang yang besar jika ingin menjalankan usaha ini. Setelah bisnis berjalan pun biaya operasional yang dibutuhkan juga tetaplah besar.
Biaya operasional ini bahkan tetap harus dikeluarkan apapun keadaannya. Meskipun bisnis pasar malam sedang tidak berjalan baik, misalnya ada kendala hujan atau pengunjung sepi. Apalagi untuk biaya perawatan wahana, tetap harus dikeluarkan untuk mempertahankan kondisi wahana agar tetap baik dan layak digunakan.
Itulah 5 tantangan dalam menjalankan usaha mainan anak pasar malam. Bisnis ini memberi keuntungan besar namun modal dan biaya operasionalnya juga besar. Dibutuhkan manajemen finansial yang baik agar bisnis ini bisa terus berjalan di tengah berbagai tantangan.