Dari sekian banyak jenis asuransi kerugian yang ada saat ini, satu di antaranya yang paling populer ialah Asuransi Kerugian Aneka. Jenis asuransi ini banyak dipergunakan lantaran dinilai memberi manfaat preventif untuk hal-hal yang tidak pernah diinginkan di kemudian hari. Ingin tahu lebih jelas mengenai hal ini? Sebaiknya perhatikan saja uraian berikut! Lantaran di sini akan dijabarkan secara rinci mengenai contoh Asuransi Kerugian Aneka beserta penjelasannya, sebagai berikut:
Apa Itu Asuransi Kerugian Aneka?
Sebelum lebih lanjut membahas contoh-contohnya, baiknya lebih dahulu mengupas mengenai apa itu Asuransi Kerugian Aneka? Di dalam asuransi kerugian terdapat tiga cabang utama yang biasa digunakan. Pertama adalah cabang Asuransi Kebakaran, lalu ada Asuransi Pengangkutan Barang dan terakhir ada Asuransi Aneka.
Di antara ketiga asuransi tersebut, Asuransi Aneka memiliki definisi jenis perlindungan yang paling luas. Ini karena berbagai jenis perlindungan selain yang termasuk dalam Asuransi Kebakaran dan Asuransi Pengangkutan Barang masuk ke dalam bagian Asuransi Aneka. Hal ini membuat definisi proteksi yang diberikan pada asuransi ini menjadi lebih luas.
Contoh Asuransi Kerugian Aneka
Ada beberapa contoh asuransi kerugian aneka yang akan di bahas di sini. Berbagai jenis asuransi ini memiliki objek perlindungan yang berbeda-beda. Berikut adalah contoh-contohnya.
1. Asuransi Kendaraan Bermotor
Jenis asuransi yang satu ini memberikan perlindungan yang terjadi pada kendaraan bermotor pemilik polis. Ganti rugi akan diberikan pihak asuransi apabila kendaraan bermotor pemilik polis mengalami kerusakan atau kerugian. Namun, besarnya penggantian kerugian yang diterima pemilik polis tergantung dari jenis asuransi yang dipilihnya.
Biasanya kendaraan bermotor yang statusnya masih kredit akan otomatis didaftarkan dalam Asuransi Kendaraan Bermotor. Ini untuk memastikan kendaraan tetap aman selama masa kredit berlangsung, dan baik penyedia kredit maupun pemilik terhindar dari berbagai macam resiko.
2. Asuransi Properti
Selanjutnya ada asuransi yang bertujuan untuk melindungi properti milik pemegang polis. Biasanya asuransi ini digunakan untuk gedung pabrik maupun gedung industri yang rentan terjadi kerusakan. Pemilik properti dapat memperoleh sejumlah ganti rugi apabila terdapat kerusakan pada properti yang didaftarkan dalam asuransi. Besarnya pun beragam, mulai dari ganti rugi terhadap kerugian tertentu hingga penggantian seluruh kerugian (all risk).
Risiko yang dijamin dalam asuransi ini ada beragam. Mulai dari kerusakan material yang diperoleh pemilik gedung, kerusakan mekanik seperti mesin-mesin yang rusak, serta gangguan usaha bisnis yang menyebabkan kerusakan fisik material bangunan.
3. Asuransi Tanggung Gugat
Salah satu asuransi yang banyak digunakan dalam aktivitas perusahaan adalah Asuransi Tanggung Gugat. Jenis asuransi yang satu ini memungkinkan pemegang polis mendapatkan ganti rugi secara finansial terhadap risiko adanya gugatan dari pihak ketiga.
Asuransi ini akan membantu pemilik polis membayar kompensasi dari dampak kerugian atas aktivitas perusahaan yang berlangsung kepada pihak ketiga. Bahkan beberapa asuransi juga menyediakan biaya pembelaan perkara yang timbul dari kasus kerugian tersebut.
4. Asuransi Mesin dan Peralatan
Perlindungan terhadap mesin dan peralatan yang digunakan sebagai alat produksi dapat dilakukan dengan menggunakan Asuransi Mesin dan Peralatan. Jenis asuransi yang satu ini memberikan ganti rugi pada pemilik polis apabila terjadi kerusakan-kerusakan tertentu pada mesin dan peralatannya.
Ada beberapa jenis kerusakan yang ditanggung oleh asuransi. Mulai dari kerusakan pada panel instalasi listrik, kerusakan akibat arus pendek, hingga kerusakan yang disebabkan kesalahan dalam perawatan mesin atau peralatan.
5. Asuransi Perjalanan
Jenis asuransi ini memberikan perlindungan kepada pemilik polis yang melakukan perjalanan. Biasanya asuransi ini banyak digunakan perusahaan-perusahaan penyedia jasa travel. Hal-hal yang ditanggung oleh asuransi ini beragam, mulai dari pembatalan perjalanan, hingga kecelakan yang terjadi selama perjalanan berlangsung.
Baca Juga: 5 Tips Memilih Asuransi Kesehatan yang Aman
Asuransi Aneka memiliki jenis asuransi yang paling beragam jika dibandingkan asuransi lainnya. Contoh-contoh Asuransi Kerugian Aneka yang dijelaskan di atas dapat menjadi sedikit gambaran bagi yang ingin mengenal lebih lanjut seluk beluknya. Bagaimana, tertarik untuk memanfaatkan layanan ini?